Visi Misi
Visi Misi dan Core Value Sekolah Damai
Visi Misi
Visi
Lembaga pendidikan katolik terpercaya dan profesional dalam menumbuhkembangkan multitalenta yang dijiwai semangat Bunda Hati Kudus.
Misi
- Mewartakan Kerajaan Allah melalui pelayanan dan kesaksian hidup.
- Menyelenggarakan layanan pendidikan berkualitas.
- Menumbuhkembangkan potensi setiap peserta didik secara optimal melalui komunitas pembelajar bermutu.
- Melahirkan generasi muda yang penuh kasih, ramah, peduli, disiplin dan nasionalis serta berwawasan global.
- Mengoptimalkan partisipasi masyarakat dalam pengembangan pendidikan dan kepedulian bagi siswa yang tidak mampu secara ekonomi.
Core Value
- Kasih: Peduli, berbagi, rela berkorban, berbelarasa, ramah, memaafkan.
- Bersyukur: Berdoa, mengucapkan terima kasih, menerima kenyataan, tidak mengeluh.
- Disiplin: Tepat waktu, taat, setia, tekun, siaga/siap sedia, taat asas, teratur, mandiri, tertib mengerjakan tugas, tanggungjawab.
- Kerjasama: Respek, kolaboratif, suportif, sinergi, memotivasi, persuasif, toleran, sosial.
- Inovasi: Kreatif, rasa ingin tahu, tangguh, pengembangan diri terus-menerus, antisipatif, perbaikan kinerja pribadi secara berkelanjutan, ada peningkatan.
- Ketangguhan: Tegas, setia, berani, percaya diri, daya juang/pantang menyerah, tekun, optimis, tabah, independen, bergairah.
- Kejujuran: Mengatakan kebenaran seperti apa adanya, menolak untuk berbohong, mengakui kesalahan, membuat janji yang dapat dipenuhinya, jujur pada dirinya sendiri dan melakukan apa yang dianggapnya benar.